Friday, April 23, 2010
Bulgogi Daging
Description:
Tiap minggu ke 3 kami kebaktian di Perki Bremen.
Biasanya aku membawa menu rendang daging atau empal manis atau balado daging.
Suamiku bilang untuk lebih bervariasi, "coba kamu cari resep menu masakan daging yang kira-kira sesuai dengan selera kita....yang formasi bumbunya kira-kira mirip-mirip dengan masakan Indonesia".
Pilihanku jatuh pada menu korea BULGOGI DAGING.
Kumodifikasi dari sumber sbb :
Bulgogi Daging Resep Yeni Yulinda
Bulgogi Daging a La Yola
Bulgogi Daging Resep Wikibooks
Thanks ya yen, yol.....
Ingredients:
1 kg daging sapi bagian punggung (auf deutsch : rinderschulter), iris tipis
Bumbu perendam :
4 siung bawang putih, geprek dan cincang halus
2 buah schalotten besar (8 siung b.merah besar), iris tipis-tipis
1 buah bawang bombay, iris tipis-tipis kotak
6 sdm kecap manis
2 sdm minyak wijen
2 sdm gula dilarutkan pada 50 ml air hangat
3 sdt lada hitam
3 sdt garam
air perasan 1 buah jeruk lemon
Bumbu dan pelengkap lain :
4 sdm biji wijen, sangrai, sisihkan
10 sdm sambal manis pedas ABC
2 buah wortel di iris sebesar korek api
kira-kira 6 sdm irisan tipis kol
Directions:
1. Rendam daging dengan semua bumbu perendam, aduk hingga benar-benar merata, diamkan semalaman (8 jam).
2. Masak daging pada wajan tanpa minyak, nanti akan keluar air dan masak terus dengan api sedang hingga air menyusut.
3. Setelah air menyusut, masukkan biji wijen dan aduk merata. Angkat wajan tsb dari kompor.
4. Panggang daging selama 20 menit pada oven dengan suhu 180 derajat...(catatan : tiap oven berbeda karakter).
5. Setelah 20 menit, keluarkan daging dari oven, tuangkan pada wadah, lalu aduk dengan sambal manis pedas, irisan wortel dan irisan kol.
Siap disantap....guten Appetit..!
Labels:
korea
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Ambil piring ah.... Incip incip tapi 1 piring kwkwkw
ReplyDeleteyuuk bareng..he..he..he..
ReplyDeletemo coain agh...tfs kak...
ReplyDeletesama-sama an, met mencoba...
ReplyDeleteentar kl ada acara mau bawa nginian ah....
ReplyDeletesilakan dicobain eda, enak dan praktis juga.
ReplyDelete